You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
100 Peserta Ikuti Festival Olahraga Rakyat di Cengtim
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Festival Olahraga Rakyat Digelar di RPTRA Puspa Indah

100 peserta gabungan dari kelompok dan perorangan warga mengikuti Festival Olahraga Rakyat yang digelar di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Puspa Indah, RT 11/04, Cengkareng Timur, Cengkareng, Jakarta Barat.

Festival olahraga ini diadakan bukan untuk mengutamakan prestasi

Sekretaris Kelurahan Cengkareng Timur, Sarwono mengatakan, Festival Olahraga Rakyat tahun ini kembali diadakan setelah vakum dua tahun akibat pandemi COVID-19.

Dasar hukum kegiatan ini merujuk pada Pergub Nomor 64 Tahun 2018, tentang Festival Olahraga Rakyat Sepanjang Tahun.

Warga Nikmati HBKB Terbatas di Sepanjang Sudirman-Thamrin dengan Aturan yang Berlaku

"Festival olahraga ini diadakan bukan untuk mengutamakan prestasi. Tàpi lebih pada kebersamaan antar warga," ujarnya, Sabtu (4/6).

Ia menjelaskan, Festival Olahraga Rakyat kali ini hanya melombakan dua cabang olahraga yang terdiri dari Senam Beregu Jali-Jali dan Senam Perorangan.

Senam Beregu Jali-Jali diikuti tujuh regu dengan tiap regu 10 orang dan Senam Perorangan Aerobik yang diikuti 30-100 peserta.

Sarwono menjelaskan, dalam lomba ini, para peserta akan dinilai berdasarkan dari teknik gerak, kecepatan mengikuti instruktur, busana, kerapian dan lain sebagainya

"Konsepnya membudayakan olahraga sebagai gaya hidup. Kemudian ajang silaturahmi interaksi sosial dan antar warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye1051 personAnita Karyati
  2. Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

    access_time08-04-2025 remove_red_eye937 personDessy Suciati
  3. Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta

    access_time05-04-2025 remove_red_eye886 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Arus Balik di Terminal Kampung Rambutan Meningkat

    access_time04-04-2025 remove_red_eye769 personNurito
  5. 34.950 Pemudik Tiba di Stasiun Senen dan Gambir Hari Ini

    access_time04-04-2025 remove_red_eye765 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik